Diberdayakan oleh Blogger.

Senin, 21 Januari 2013

Conte Waspadai Minimnya Stok Striker Juventus

Conte tak akan paksakan Vucinic bermain penuh @ Bola
Al-Amin Sport - Pelatih JuventusAntonio Conte tampak berhati-hati dalam menentukan skuad jelang laga Coppa Italia kontra S.S. Lazio, karena minimnya stok pemainnya di lini depan.

Absennya Sebastian Giovinco dan Nicklas Bendtner akibat cedera, serta Fabio Quagliarella yang masih menjalani akumulasi kartu kian mengurangi opsi di lini depan skuad Bianconeri.

Kehilangan sejumlah pemain tersebut membuat Juve hanya menyisakanMirko Vucinic dan Alessandro Matri di lini depan. Namun padatnya jadwal juga menjadi perhatian khusus dari pelatih 43 tahun itu.

Dan untuk laga dini hari nanti, Conte mengaku akan sangat berhati-hati dalam menurunkan skuad. Pasalnya kondisi Vucinic belum sepenuhnya fit, usai mengalami cedera engkel.

"Kami akan mengevaluasi kondisi Vucinic. Ia bermain penuh selama 90 menit akhir pekan kemarin, usai menjalani masa di mana kami harus melindunginya akibat problem engkelnya," ujar Conte.

"Saya akan berbicara dengannya, kami harus mengevaluasi segala hal. Saya tidak ingin ia kembali mengalami cedera, saya ingin berhati-hati."

Selain itu, eks kapten La Vecchia Signora tersebut menambahkan bahwa meski dirinya belum memutuskan siapa yang akan bermain, namun ia tidak akan memaksakan Vucinic untuk bermain penuh selama 90 menit. (AA/Bola)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar