Diberdayakan oleh Blogger.

Rabu, 06 Februari 2013

Hadapi Irak, Skuad Garuda Main Dalam Suhu Ideal

Andik Vermansyah dkk diharapkan bermain maksimal @ AFP
Al-Amin Sport - Para penggawa Timnas Indonesia dipastikan tidak bakal tampil dalam cuaca ekstrem kala harus menantang Timnas Irak, Rabu (06/01). Suhu dalam laga di ajang Pra Piala Asia ini dipastikan ideal bagi permainan para penggawa Skuad Garuda.

"Saat ini, suhu di Dubai enak. Tidak terlalu panas dan tidak terlalu dingin," ujar Asisten Pelatih Timnas Indonesia, Fabio Oliveira, pada Bola.net.

Sebelumnya, dalam laga ujicoba melawan Yordania, beberapa waktu lalu, penggawa Timnas Indonesia mesti berlaga di kondisi suhu ekstrem. Waktu pertandingan, suhu hanya berkisar dua derajat celcius. Perjuangan Andik Vermansyah dan kawan-kawan dalam laga tersebut juga diperberat dengan kondisi lapangan yang becek dan hujan yang terus turun sepanjang laga. Alhasil, di akhir laga, Skuad Garuda harus menyerah lima gol tanpa balas dari tuan rumah.

Sementara itu, dalam laga melawan Irak ini, Fabio berharap anak asuhnya bisa tampil lebih baik ketimbang saat menghadapi Yordania beberapa waktu lalu. Dalam laga ini, pelatih asal Brasil itu mengharapkan adanya peningkatan kualitas permainan.

"Kami hanya berharap agar kualitas permainan anak-anak meningkat di laga ini," harapnya. (bhr/bola)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar