Diberdayakan oleh Blogger.

Jumat, 08 Februari 2013

Preview: Juventus vs Fiorentina, Pekan Krusial!

Andrea Pirlo @ AFP
Al-Amin Sport -  Juventus menghadapi pekan yang berat. Dalam sepekan ke depan, pasukan Antonio Conte disibukkan oleh laga-laga penting. Setelah melakoni laga kontra Fiorentina, tengah pekan Bianconeri akan berlaga di Liga Champions (kontra Glasgow Celtic), kemudian bertandang ke markas tim peringkat 2 Serie ANapoli.

Sejauh musim 2012/13 bergulir, La Vecchia Signora berada di posisi pertama klasemen, dengan mengoleksi 52 poin. Sedangkan pasukanVincenzo Montella bertengger di posisi keenam, dengan raihan 40 poin.

Di awal musim hubungan kedua tim sempat memanas. Pasalnya di musim 2011/12, Presiden Fiorentina, Andrea Della Valle protes perihal wasit yang dinilai terlalu membela Juve. Bahkan ia sempat mengeluarkan pernyataan "Anti-Juve" ketika FIGC tidak memberi keadilan kepada timnya, pasca laga Fiorentina vs Juventus.

Sementara itu mengenai berita seputar tim, skuad Conte dikabarkan tidak akan diperkuat sang maestro, Andrea Pirlo. Namun, sampai saat ini pihak klub belum memberikan konfirmasi mengenai kondisi il Metronome. Sedangkan Leonardo Bonucci harus menjalani masa hukuman, pasca protes keras kepada wasit saat laga Juventus vs Genoa berlangsung.

Di kubu tim tamu, Montella dipastikan berangkat ke Turin tanpa Matias FernandezMichele CamporeseGiuseppe Rossi dan Ahmed Hegazy, yang terkena cedera.

Laga giornata ke-24 ini akan disiarkan secara langsung oleh TVRI, pada hari Sabtu (09/02), pukul 23:30 wib.

Perkiraan starting line-up kedua tim:
Juventus (3-5-2): Buffon (Gk); Barzagli, Marrone, Caceres; Lichtsteiner, Vidal, Pirlo, Pogba, De Ceglie; Vucinic, Matri.
Fiorentina (3-5-2): Viviano (Gk); Roncaglia, Rodriguez, Savic; Cuadrado, Romulo, Pizarro, Valero, Pasqual; Jovetic, Toni.(bola/bhr)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar